KOMPETISI DEBAT MAHASISWA MIPA 2022
Kompetisi Debat Mahasiswa MIPA atau KDMM merupakan suatu ajang kompetisi debat Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris bagi mahasiswa Fakultas MIPA. Kompetisi Debat Mahasiswa MIPA tahun ini mengangkat tema “Improving Student’s Critical Thinking in Efforts to form Rhetoric in the Generation of State Lanterns” dengan tujuan menjadikan mahasiswa lebih aktif dan mampu berpikir kritis terhadap isu – isu global dari berbagai bidang, selain itu sebagai pondasi yang kuat dalam mengenal dasar-dasar dalam berdebat.
Kompetisi Debat ini dilaksanakan secara luring selama 3 hari di Ruang Kuliah Umum Gedung Biologi Fakultas MIPA Universitas Jember. Kompetisi Debat Mahasiswa MIPA tahun ini menggunakan sistem debat British Parlementary (BP), pada sistem depat BP pembicara dibagi menjadi 4 kelompok, yakni opening government, opening opposition, closing government, dan closing opposition dengan masing-masing kelompok terdiri dari 2 orang pembicara dengan waktu berbicara selama 5 menit tiap pembicara. Kompetisi Debat Mahasiswa MIPA dipandu oleh seorang chairperson yang diawali dengan pembukaan, pembacaan peraturan debat, kemudian case building. Mosi diberikan pada saat case building dengan waktu case building selama 15 menit.
Kompetisi Debat Mahasiswa MIPA Bahasa Indonesia di ikuti oleh 10 tim dari masing- masing angkatan yang ada disetiap jurusan. Babak penyisihan KDMM bahasa Indonesia dilaksanakan pada tanggal 02 Oktober 2022 dan terdapat 3 sesi debat. Juri pada babak penyisihan KDMM Bahasa Indonesia yakni Firda Fadri, S.Si., M,Si. Seorang dosen Jurusan Matematika FMIPA Universitas Jember, Royhan Saydi, S.P. yang pernah mendapat Juara 1 Management Debate Competition 2021 dan Siti Aisyah Juara 3 yang pernah menjuarai National University Debating Championship. 4 tim yang mendapat nilai tertinggi pada babak penyisihan maju ke babak final yang dilaksanakan pada tanggal 09 Oktober 2022. 4 tim tersebut terdiri dari tim fisika 20A, fisika 20B, fisika 19, dan biologi 21.
Kompetisi Debat Mahasiswa MIPA Bahasa Inggris dilaksanakan dalam 1 hari yakni pada tanggal 16 Oktober 2022, dengan diikuti oleh 7 tim. Babak penyisihan terdiri dari 2 sesi dengan juri Ahmad Fauzan, S.E yang pernah menjadi Adjudicator of English Debate at NUDC 2019 and SEDC 2020, Siti Aisyah, yang pernah mendapat Juara 3 National University Debating Championship dan Aditya Faradina Salsabila yang merupakan best speaker KDMI internal selection of Universitas Jember 2022. 4 tim yang mendapat nilai tertinggi pada babak penyisihan akan maju ke babak final. 4 tim tersebut terdiri tim fisika 21, fisika 20, fisika, 19, dan biologi 21.Tim yang menjadi juara akan diumumkan pada closing ceremony Dies Natalis FMIPA ke-23 pada tanggal 13 November 2022, akan di ambil 2 tim KDMM Bahasa Indonesia dan 2 tim KDMM Bahasa Inggris dengan nilai tertinggi.