Assalamualaikum Wr. Wb.

[2019] – Mengawali periode kepengurusan Kabinet Progresif Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam telah melaksanakan upgrading bertempat di Rembangan, Jember. Acara dilaksanakan selama 2 hari yaitu Kamis (21/02/19) dan Jum’at (22/02/19).

Tujuan dari upgrading ini adalah meningkatkan rasa kekeluargaan antar pengurus dan sebagai langkah awal BEM FMIPA 2019 untuk satu tahun kepengurusan. Kegiatan upgrading BEM FMIPA 2019 mengusung tema “Sinergi dalam Harmoni untuk Membangun BEM FMIPA yang Berintegrasi”. Makna dari tema tersebut yaitu sebagai suatu semangat dan kerja sama dalam harmoni atau secara kekeluargaan dan kekompakkan dalam membangun dan mewujudkan BEM FMIPA yang bersatu.

Acara upgrading dimulai dengan kegiatan ruang yang diisi materi. Materi pertama yaitu tentang Keorganisasian yang disampaikan oleh Mas Agus Wedi Ketua Umum BEM Universitas Jember. Materi kedua tentang Kepemimpinan oleh Mas Okky Rizky Nur A Ketua Umum BEM FMIPA 2018. Acara dilanjutkan dengan kegiatan lapang bertempat di Rembangan, Jember. Kegiatan lapang diisi dengan game dan sharing  antar pengurus dan demisioner. Acara berjalan seru dan have fun karena pengurus bisa lebih kenal antar satu dengan lainnya. Selain itu, dari sharing bersama pengurus dan demisioner banyak ilmu dan pengarahan yang diperoleh untuk rencana kedepan BEM FMIPA yang lebih baik. Terimakasih kepada demisioner yang sudah meluangkan waktunya….Semoga ilmu dan nasihat yang diberikan dapat diterapkan untuk BEM FMIPA yang lebih baik Aamiin…

Sekian dulu cerita kita dalam kepengurusan BEM FMIPA 2019, sampai jumpa di cerita selanjutnya….

Wassalamualaikum Wr. Wb.